Penerapan Media Pembelajaran Kanbil (Kantong Bilangan) untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SDN Pangongangan Kota Madiun

Herni Puspita Ningrum, Raras Setyo Retno, Widyaningrum Widyaningrum

Abstract


Jenjang pendidikan sekolah dasar memiliki kecenderungan menggunakan media belajar yang menarik dan inovatif sehingga anak-anak bisa tertatik dan mudah dalam memahami materi yng disampaikan oleh guru. Hal ini tentu saja menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi duru agar mau terus belajar dan melakukan inovasi dalam penggunaaan media pembelajaran khususnya agar anak-anak tidak merasa bosan. Untuk itu disini penulis akan melakukan penelitian tentang pentingnya penerapan media pembelajaran inovatif dalam pembelajaran matematika. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi mengenai: 1) penerapan media inovatif; 2) peran media (inovatif); dan 3) dampak penerapan media inovatif dalam pembelajaran matematika. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa tentang penerapan media PGSD inovaif dalam pembelajaran matematika sekolah dasar. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas 1 B SD Negeri Pangongangan Kota Madiun sebanyak 23 anak. Teknik pengumpulan datanya adalah teknik dokumentasi, observasi, dan wawancara. Analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan disimpulkan bahwa: 1) Secara umum media inovatif dalam pembelajaran matematika SD diterapkan melalui tahapan pendahuluan, inti dan penutup. Mempelajari nuansa permainan, memuat simulasi atau manipulasi, dan bekerja dalam kelompok; 2) diperlukan adanya media (inovatif) pada tahap elaborasi (penjelasan konsep) pada kegiatan inti, sebagai klarifikasi dan penegasan terhadap kegiatan inti dan penutup; dan 3) dampak penerapan media inovatif bagi guru dan siswa, yaitu meningkatkan kemampuan guru dalam memegang dan menggunakan media, mengorganisasikan materi dan mengatur waktu pembelajaran secara efektif; meningkatkan aktivitas belajar siswa (keterlibatan siswa dalam belajar siswa dan ketekunan dalam menyelesaikan tugas kelompok/individu).

Keywords


Media Pembelajaran Inovatif; Pembelajaran Matematika

Full Text:

PDF

References


Afifah, N., & Hartatik, S. (2019). Pengaruh Media Permainan Ular Tangga Terhadap Motivasi Belajar Pada Pelajaran Matematika Kelas II SD Kemala Bhayangkari 1 Surabaya. 4(2), 209–216.

Bishara, S. (2018). Active and traditional teaching, self-image, and motivation in learning math among pupils with learning disabilities. Cogent Education, 5(1), 1–16. https://doi.org/10.1080/2331186X.2018.1436123

Ferryka, Z. (2017). Permainan Ular Tangga Dalam Pembelajaran Matematika Di Sekolah Dasar. 29(100). https://doi.org/10.31227/osf.io/8bwg3

Khodijah, S., Dewi, D., & Chotimah, S. (2019). Pengaruh Media Pembelajaran Visual Basic Application (VBA) Microsoft Excel Terhadap Motivasi Belajar Siswa SMP Kelas VII Pada Materi FPB dan KPK. Journal On Education, 02(01), 117–125.

Langit, Sekar, D., Slameto, & Setyaningtyas, Widyanti, E. (2018). Peningkatan Motivasi Belajar Tematik Menggunakan Model Problem Based Learning (Pbl) Berbantuan Permainan Ular Tangga Pada Siswa Kelas Iv. Pendekar : Jurnal Pendidikan Berkarakter, 1(1), 280. https://doi.org/10.31764/pendekar.v1i1.371 Malalina. (2017). Media Ular Tangga Segitiga Pada Materi Luas Dan Keliling Segitiga. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 1(2), 35–40. https://doi.org/10.31004/cendekia.v1i2.18

Pane, D. (2017). Belajar Dan Pembelajaran. FITRAH:Jurnal Kajian Ilmu-ilmu Keislaman, 3(2), 333. https://doi.org/10.24952/fitrah.v3i2.945

Parnawi, A. (2020). Penelitian Tindakan Kelas (Clasroom Action Research). Yogyakarta: CV BUDI UTAMA.

Safitri, M., & Koeswanti, D. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran “Kelas BANGTAR” untuk Meningkatkan Hasil BelajarMatematika Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 5(2), 989–1002. https://doi.org/10.31004/cendekia.v5i2.580

Sesfaot, L., Bien, Y. I., & Abi, A. M. (2020). Penerapan Model Pembelajaran Make a Match Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Dan Prestasi Belajar. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 04(02), 454–460.

Sudiran, S. (2017). PENELITIAN TINDAKAN KELAS. Tanggerang: Tira Smart.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Herni Puspita Ningrum, Raras Setyo Retno, Widyaningrum Widyaningrum

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) diterbitkan oleh UNIVERSITAS PGRI MADIUN.
SENASSDRA memiliki ISSN: 2987-3940
Alamat: Jl. Setia Budi No.85, Kanigoro, Kec. Kartoharjo, Kota Madiun, Jawa Timur 63118

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.