ANALISIS SEGMENTASI PASAR PRODUK-PRODUK PERBANKAN SYARIAH PADA BANK SYARIAH MANDIRI KCP PONOROGO

Rikhi Kristiadi

Abstract


Tujuan dari penelitian ini adalah  untuk mengetahui segmentasi geografis, segmentasi demografis dan segmentasi psikografis yang diukur dengan atribut produk  perbankan syariah. Penelitian ini dilakukan  pada Bank Syariah Mandiri KCP Ponorogo.  Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif. Sumber data meliputi narasumber (informan) dan dokumen atau arsip. Teknik pengumpulan data yaitu dengan pengisian kuesioner yang dilakukan oleh responden yang sedang melakukan transaksi di Bank Syariah Mandiri KCP Ponorogo. Sampel penelitian ini sebanyak 138 responden  yang diambil dengan menggunakan rumus formula lameshow. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis kluster.  Berdasar hasil penelitian menunjukkan bahwa segmentasi terbagi menjadi 2 cluster. Untuk segmentasi geografis pada cluster-1 dan cluster-2 memiliki komposisi konsumen terbanyak adalah berada di wilayah kabupaten Ponorogo.  Untuk segmentasi demografis pada cluster-1 menunjukkan bahwa berdasarkan jenis kelamin terbanyak adalah perempuan dan pada cluster-2 jenis kelamin terbanyak adalah laki-laki. Untuk usia pada cluster-1 dan cluster-2 terbanyak adalah antara 25-34 tahun, berdasarkan agama pada cluster-1 dan cluster-2 terbanyak adalah muslim. Untuk pendidikan terakhir pada cluster-1 dan cluster-2 terbanyak adalah SMA, berdasarkan profesi pada cluster-1 dan cluster-2 terbanyak adalah pegawai swasta, berdasarkan pendapatan responden pada cluster-1 dan cluster-2 terbanyak adalah antara 2 juta – 4 juta. Untuk segmentasi psikologis menunjukan bahwa kelas sosial pada cluster-1 dan cluster-2 terbanyak adalah memiliki mobil, motor dan sepeda, dengan gaya hidup terbanyak adalah responden dengan pengeluaran antara 1-3 juta dan untuk kepribadian pada cluster-1 terbanyak adalah menabung satu bulan sekali, sedangkan pada cluster-2 terbanyak adalah menabung dengan waktu yang tidak teratur.
 
Kata Kunci : Segmentasi Pasar,  Produk Perbankan, Bank Syariah

Full Text:

PDF

References


Al-Arif, M Nur Tianto. 2010. Dasar-dasar Pemasaran Bank Syariah, Bandung: Alfabeta Arafaturizqo, M. 2011. Segmentasi Provider Im3 Berdasarkan Preferensi Dan Gaya Hidup Anak Muda Di Surabaya. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Perbanas Surabaya. Surabaya Assauri, S. 2010. Manajemen Pemasaran. Jakarta: PT. RajaGrafindo Persada. Danupranata,G. 2013. Buku Ajar Manajemen Perbankan Syariah. Jakarta: Salemba Empat. Ghozali, I. 2011. Aplikasi Analisis Multivariat dengan Program SPSS. Semarang: Universitas Diponegoro. Irviana, K. 2010. Analisis Segmen Pasar Dan Perilaku Nasabah Terhadap Bank Syariah Di Wilayah Dki Jakarta. IPB Kasmir.2004. Pemasaran Bank. Jakarta: Kencana Kotler, P dan Keller, K. 2009. Manajemen Pemasaran. Jakarta: Indeks Mandasari, A. 2010. Pola pengembangan produk bank syariah dalam meningkatkan kualitas manajerial (studi kasus BRI Syariah Cabang Yogyakarta). Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga. Yogyakarta Machmud, A dan Rukmana, 2010. Bank Syariah. Jakarta: Erlangga. Salviana, R. 2011.Analisis Segmentasi Nasabah Tabungan Berdasarkan Manfaat Pada Bank Syariah Mandiri Cabang Padang. Universitas Negeri Padang. Padang Sugiyono. 2010. Metode Penelitian Pendidikan: Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: ALFABETA Tjiptono, F. 2008. Strategi pemasaran. Andi: Yogyakarta Yaya, R. dkk. 2009. Akuntansi Perbankan Syariah teori dan Praktik Kontemporer Edisi 2. Jakarta: Salemba Empat


Refbacks

  • There are currently no refbacks.




FIPA: Forum Ilmiah Pendidikan Akuntansi is indexed by

     
      

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

View My Stats

Flag Counter