Inisiasi Pengembangan Media Pembelajaran Hybrid Learning Berbasis Website SMP Kelas 8

Dhea Lintang Suswandana, Tantri Mayasari, erawan kurniadi

Abstract


Pengembangan media pembelajaran hybrid learning berbasis website ini dilakukan untuk mengurangi kendala pada pembelajaran tradisional. Keterbatasan dimesi ruang dan waktu menjadi salah satu kekurangan pembelajaran tradisional. Kemajuan teknologi yang berkembang harus membawa kemajuan juga pada bidang pendidikan. Oleh sebab itu, saat ini pengembangan media yang menggunakan akses internet dianggap mampu untuk mengatasi keterbatasan dimensi ruang dan waktu. Untuk mengatasi keterbatasan dimensi ruang dan waktu tersebut dikembangkan media pembelajaran hybrid learning berbasis website. Penelitian pengembangan ini menggunakan model Four D dengan 4 tahap yaitu define, design, develope dan disseminate. Menggunakan penilaian dari 5 ahli media yaitu 3 dosen ahli ITUniversitas PGRI Madiun dan 2 guru SMK di Madiun. Uji coba diberikan kepada responden dengan skala kecil yaitu 6 siswa kelas 8 SMP Muhammadiyah Kota Madiun. Hasil validasi ahli menyatakan bahwa media pembelajaran hybrid learning berbasis website memenuhi standar kelayakan sebagai media pembelajaran dengan peresentase sebesar 96,4%. Hasil uji coba skala kecil juga menyatakan bahwa media pembelajaran hybrid learning berbasis website mendapatkan respon baik dari siswa sebesar 83,33%.

Keywords


Media pembelajaran, hybrid learning, website

Full Text:

PDF

References


Arikunto, S. 2010. Prosedur Penelitian:Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:

Rineka Cipta.

Darmawan, Deni. (2014). Pengembangan E-Learning Teori dan Desain. Bandung:

Rosdakarya

Lathifah,A. S. 2012. Pengembangan Website Berbasis Moodle Untuk Membelajarkan Biologi Melalui Blended Learning Di SMA Negeri 5 Malang. Skripsi tidak diterbitkan.Malang: FMIPA UM.

Sundayana, Rostina. (2014). Media dan Alat Peraga dalam Pembelajaran Matematika. Bandung: Alfabeta

Tuapattinaya,Prelly. M. J. (2017). Pengembangan Media Pembelajaran Biologi Berbasis Hybrid Learning Untuk meningkatkan Hasil Belajar Siswa SMP Negeri 6 Ambon. Jurnal Biology And Education. Vol.1, 189-191.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.