PEMBERDAYAAN SOSIAL EKONOMI PENYANDANG KUSTA DI KABUPATEN NGAWI

Budiono Budiono, Khoirul Huda

Abstract


Predikat penyandang kusta, sering menimbulkan persoalan psikologis, sosial dan ekonomi di masyarakat. Permasalahan tersebutantara lain: rasa kecewa, takut, malu, tidak percaya diri, merasa tidak berguna, hingga kekhawatiran dikucilkan. Pemberdayaan dilakukan di Kecamatan Padas dan kecamatan Geneng Kabupaten Ngawi. Metode pelaksanaan pemberdayaan, yaitu: (a) Pelatihan Ketrampilan Sosial dengan pelatihan motivasi serta bimbingan dan konseling problem kepribadian, dan (b) Penyuluhan peternakan dan perikanan serta pemberian bantuan modal kerja. Hasil pelaksanaan kegiatan Pemberdayaan, yaitu: (a) pembuatan kolam ikan lele dengan melibatkan beberapa penyandang Kusta kelompok mitra kecamatan Geneng dan Kecamatan Padas. Kolam lele yang dibuat model kolam dari terpal, (b).pembelian kambing sebagai bantuan modal ternak yang setiap kelompok mitra (empat ekor Kambing), (c).penyuluhan dan pendampingan mitra guna meningkatkan keterampilan sosial dan penyuluhan ternak kambing yang efektif dengan melibatkan tim, programer dan penyandang Kusta.

Keywords


Pemberdayaan; Sosial ekonomi; Penyandang Kusta

Full Text:

PDF

References


Aprilia Theresia. 2014. Pembangunan Berbasis Masyarakat. Bandung: Alfabeta.

Gisela Hagemann. 1993. Motivasi Untuk Pembinaan Organisasi. Jakarta: Pustaka Pressindo.

Imam S Arizal. 2009. Masih Ada Kusta Diantara Kita, Kompas. Jakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.