Layanan Bimbingan Kelompok Teknik Sosiodrama untuk Meningkatkan Keterampilan Public Speaking Siswa Kelas IX B SMPN 2 Madiun

Shofiyatul Muthmainnah, Ibnu Mahmudi, Ratna Yuliana Maria

Abstract


Public speaking adalah kemampuan untuk menyampaikan pikiran, gagasan, dan perasaan secara sistematis dan logis dalam bentuk komunikasi lisan. Berbicara di depan umum bertujuan untuk memberikan informasi yang bermanfaat atau menghibur kepada para pendengar, baik itu dalam bentuk presentasi, ceramah, atau pidato. Hasil observasi menunjukkan bahwa di SMPN 2 Madiun, terdapat delapan siswa kelas IX B yang merasa tidak nyaman dalam melakukan public speaking, tidak percaya diri terhadap kemampuan public speaking, tidak memiliki pemahaman mengenai cara meningkatkan kemampuan public speaking, serta delapan siswa tersebut belum memahami teknik dan strategi untuk menjadi public speaker yang baik. Berdasarkan kesimpulan, kemampuan komunikasi siswa kelas IX B dikategorikan sebagai rendah. Penelitian dilakukan dengan metode Penelitian Tindakan Bimbingan dan Konseling. Penelitian tindakan kelas dilakukan di SMPN 2 Madiun pada semester genap tahun ajaran 2023/2024. Adapun subyek penelitian kelas ini adalah siswa kelas IX B yang memiliki kekurangan dalam keterampilan public speaking, mencakup 8 siswa. Data dikumpulkan melalui observasi dan dokumentasi. Penggunaan teknik sosiodrama dalam bimbingan kelompok berhasil meningkatkan keterampilan public speaking siswa kelas IX B di SMPN 2 Madiun, dimana peningkatan terjadi setiap siklusnya.


Keywords


Bimbingan Kelompok, Teknik Sosiodrama, Keterampilan Public Speaking

Full Text:

PDF

References


Dunar, Hilbram. (2015). My Public Speaking. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Munawaroh, Sya’adatul, dan M. Rajab Lubis. (2015). Meningkatkan Keterampilan Komunikasi Interpersonal Siswa Melalui Layanan Bimbingan Kelompok Teknik Sosiodrama Kelas Viii Mtsn 2 Medan. Jurnal Diversita 1(2): 76–82.

Nengtias, Nurwahyu, Muya Barida, dan Niken Susilowati. (2022). Upaya Meningkatkan Kemampuan Public Speaking melalui Teknik Sosiodrama pada Siswa Kelas XI di SMA Negeri 4 Yogakarta. Jurnal Pendidikan Konseling 4(4): 2121–2125.

Nurhadi, Z. F., & Kurniawan, A. W. (2017). Komunikasi Hasil Pemikiran Dan Penelitian. Jurnal Komunikasi Hasil Pemikiran Dan Penelitian 3(1).

Pranoto, Hadi. (2016). Upaya Meningkatkan Percaya Diri Siswa Melalui Layanan Bimbingan Kelompok di SMA Negeri 1 Sungkai Utara Lampung Utara. Jurnal Lentera Pendidikan LLPM UM Metro 1(1): 100–111.

Rachmawati, Erlina, Sri Sayekti, Elfi Rimayati SMK Negeri, Prodi Bimbingan dan Konseling, dan Fakultas Keguruan dan Ilmu. (2020). Emphaty Cons: Journal of Guidance and Counseling Peningkatan Kemampuan Komunikasi Verbal Melalui Bimbingan Kelompok Dengan Teknik Sosiodrama di SMK Negeri 1 Demak. Empathy Cons Jurnal BK 2(1): 12–18.

Sari, Erlina Permata. (2013). Pengembangan Model Layanan Bimbingan Kelompok dengan Teknik Sosiodrama untuk Meningkatkan Prososial. Bimbingan Konseling 2(2): 80–85.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta CV.

Sukardi. (2008). Metodologi Penelitian Tindakan. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Wahid, Achmad Abdul, Indah Lestari, dan Gudnanto Gudnanto. (2022). Peningkatan Kemampuan Public Speaking Melalui Bimbingan Kelompok Dengan Teknik Sosiodrama. Jurnal Muria Research Guidance and Counseling (MRGC) 1(2): 265–72. doi: 10.24176/mrgc.v1i2.8767.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Shofiyatul Muthmainnah, Ibnu Mahmudi, Ratna Yuliana Maria

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) diterbitkan oleh UNIVERSITAS PGRI MADIUN.
SENASSDRA memiliki ISSN: 2987-3940
Alamat: Jl. Setia Budi No.85, Kanigoro, Kec. Kartoharjo, Kota Madiun, Jawa Timur 63118

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.