Strategi Layanan Bimbingan Kelompok Sebagai Upaya Meningkatkan Konsentrasi Belajar Melalui Media Permainan Uno Stacko pada Siswa Kelas VII-H SMP Negeri 4 Madiun Tahun Ajaran 2023/2024
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi layanan bimbingan kelompok sebagai upaya dalam meningkatkan konsentrasi belajar melalui media permainan uno stacko pada siswa kelas VII-H SMP Negeri 4 Madiun Tahun Pelajaran 2023/2024. Jenis penilitian ini adalah penelitian tindakan bimbingan dan konseling (PTBK), tindakan yang diberikan dalam penelitian ini sebanyak dua kali siklus pada layanan bimbingan kelompok. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VII-H yang berjumlah enam orang. Dari pelaksanaan penelitian yang telah dilakukan, terdapat perubahan tingkat konsentrasi belajar pada enam peserta didik kelas VII-H SMP Negeri 4 Madiun dengan hasil rata-rata skor pada pra-siklus yaitu 10,3. Untuk siklus I yaitu dengan hasil rata-rata skor sebesar 14,3. Sedangkan hasil pada siklus II, dengan rata-rata skor sebesar 17,7. Dari hasil dan pembahasan yang telah dipaparkan, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa strategi layanan bimbingan kelompok dengan menggunakan media layanan yaitu permainan uno stacko dapat meningkatkan konsentrasi belajar pada siswa kelas VII-H SMP Negeri 4 Madiun.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Agustina, Endang. Yuliansyah, Muhammad. HJ Aulia, N. (2022). Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Melalui Teknik Cinema Therapy Di Era Normal Pada Kelas X Di SMK Negeri 3 Amuntai. Inovasi Penelitian, 2(10), 3169–3174.
Aini, N., Agustia, E., & Dahlan, U. A. (2021). Pengembangan Media Permainan Uno Stacko Dalam Bimbingan Karir Tentang Pemahaman Eksplorasi Karir. 5(2), 141–156.
Amalia, D. R., & Aulina, C. N. (2024). Peningkatkan Kemampuan Konsentrasi Belajar Melalui Metode Bercerita Dengan Media Audio Visual. Jurnal Riset dan Inovasi Pembelajaran, 4(1), 431–447.
Angelina, M., & Kalijaga, U. I. N. S. (2019). Pengembangan Media Pembelajaran Ta ‘ Bīr Berbasis Permainan Uno Stacko pada Siswa MA Ibnul Qoyyim Putra Yogyakarta Abstrak. 5(2), 207–230. https://doi.org/10.14421/almahara.2019.052-04
Astuti, D., Wasidi, & Sinthia, R. (2019). Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok dengan Teknik Permainan Untuk Meningkatkan Konsentrasi Belajar Siswa. Jurnal Consilia, 2(1), 66–74.
Ilahi, A., Maraguna, T., Nurbaiti, N., & Theresia, M. (2022). Upaya Meningkatkan Konsentrasi Belajar Tematik Menggunakan Model Pembelajaran Example Non Example Kelas V SD Negeri 200302 Padangsidimpun. Jurnal JIPDAS (Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar), 2(3), 7–16.
Jahju, H. (2022). Bimbingan Kelompok. Pamekasan: UD. Duta Sablon.
Juwanto, Jannah, N., Sari, W. K., & Ariani, W. A. (2021). Peningkatan Kosentrasi Belajar Melalui Penguasaan Konten Menggunakan Teknik Mind Mapping Pada Siswa di SMAN 9 Kota Bengkulu. Jurnal PSIKODIDAKTIKA: Jurnal Ilmu Pendidikan, Psikologi, Bimbingan & Konseling, 6(2), 273–282.
Khotimah, S. H., Sunaryati, T., & Suhartini, S. (2020). Penerapan Media Gambar Sebagai Upaya dalam Peningkatan Konsentrasi Belajar Anak Usia Dini. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5(1), 676.
Kumara, A. R. (2022). Bimbingan Kelompok Teori dan Praktik. Duta Media Publishing.
Lianasari, D., & Purwati, P. (2020). Bimbingan Kelompok Dengan Media Permainan Uno Stacko Untuk Meningkatkan Konsentrasi Belajar. 4.
Pitaloka, G. (2019). Penerapan Metode Bercerita untuk Meningkatkan Konsentrasi Belajar Anak Kelompok B3 TK IT Salsabila Al-Muthi’in Banguntapan, Bantul. Golden Age: Jurnal Ilmiah Tumbuh Kembang Anak Usia Dini, 4(4), 1–12.
Sansastra, P., & Ratnawati, V. (2023). Media Permainan Uno Stacko Sebagai Sarana Melatih Kepercayaan Diri Siswa. Prosiding Seminar Nasional dalam Jaringan Konseling Kearifan Nusantara ke 3, 278–285.
Setiani, A. C. (2014). Meningkatkan Konsentrasi Belajar Melalui Layanan Bimbingan Kelompok. Indonesian Journal of Guidance and Counseling: Theory and Application, 3(1), 37–42.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2024 Deby Pretitama, Silvia Yula Wardani, Nunung Lusiana Margawati
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.