Peningkatan Hasil Belajar Mata Pembelajaran IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam Dan Sosial) Materi Rantai Makanan Melalui Media Pembelajaran Wordwall Di Kelas V Sdn 04 Klegen

Moh. Nashir Andrian, Hartini Hartini, Rohmadi Rohmadi

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar mata pembelajaran IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) Materi Rantai Makanan melalui media wordwall pada siswa kelas V SDN 04 Klegen. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam dua siklus, dengan empat tahapan yaitu: perencanaan (planning); aksi atau tindakan (acting); observasi (observating); dan refleksi (reflecting). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V di SDN 04 Klegen yang berjumlah 14 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar mata pembelajaran IPAS siswa mengalami peningkatan. Hal ini dapat ditunjukkan dengan persentase nilai ketuntasan belajar Mata pembelajaran IPAS materi rantai makanan pada siklus I sebesar 57,14% atau 8 dari 14 siswa dan meningkat pada siklus II sebesar 91,67%. Ketuntasan hasil belajar siswa mengalami peningkatan sebesar 50%. Dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan hasil belajar IPAS ( Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) materi rantai makanan dengan menggunakan media wordwall pada siswa kelas V SDN 04 Klegen.

Keywords


Hasil Belajar; IPAS; wordwall

Full Text:

PDF

References


Aryani, D. Patiro, S.P.S.,&Putra,S.D.(2021).Pelatihan Aplikasi Game Edukasi Wordwall Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Diera Pandemi Covid 19.Terang, 4(1), 116–124.

Slamet,Belajar dan Factor-Factor yang mempengaruhinya (Jakarta:Rineka Cipta.2014), h.2 diakses 29 Juni 2024

Oviliani, T. M., & Susanto, R. (2023). The effect of wordwall educational game-based learning media on interest in learning natural sciences. 4(1), 27–33. 29 Juni 2024

Wildan,A., Suherman,S.,&Rusdiyani,I.(2023).Pengembangan Media GAULL (Game Edukasi Wordwall) pada Materi Bangun Ruang untuk Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 7(2), 1623–1634. https://doi.org/10.31004/cendekia.v7i2.2357 diakses 29 Juni 2024

Lovandi, D.P.,Nabillah, D.A., & Fahmi, R. (2024) Pemanfaatan Wordwaall Model Game Based Learning Digitalisasi Pendidikan Sekolah Dasar. Jurnal Dimensi Pendidikan dan Pembelajaran ISSN 2303-3800 (Online), ISSN 2527-7049 diakses 29 Juni 2024

Utami, A. D. D., Marini, A., Nurcholida, N., & Sabanil, S. (2022). Penerapan Aplikasi Game Wordwall dalam Pembelajaran untuk Menumbuhkan Karakter Disiplin Siswa Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 6(4), 6855–6865. https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i4.3365 diakses 29 juni 2024


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Moh. Nashir Andrian, Hartini Hartini, Rohmadi Rohmadi

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) diterbitkan oleh UNIVERSITAS PGRI MADIUN.
SENASSDRA memiliki ISSN: 2987-3940
Alamat: Jl. Setia Budi No.85, Kanigoro, Kec. Kartoharjo, Kota Madiun, Jawa Timur 63118

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.