Penerapan Model Bermain Peran untuk Menungkatkan Prestasi Belajar Pendidikan Pancasila Kelas 2 SD

Luluk Mahmudah, Vivi Rulviana, Raras Setyo Retno

Abstract


Latar belakang penelitian ini adalah adanya temuan rendahnya presasi belajar mata pelajaran Pendidikan Pancasila pada peserta didik kelas 2 SDN Selotinatah 1 kecamatan Ngariboyo Magetan. Berdasarkan temuan di lapangan diketahui bahwa sebagian besar peserta didik belum mencapai Kriteria Ketercapaian Tujuan Pembelajaran (KKTP). Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan prestasi belajar peserta didik kelas 2 pada mata pelajaran Pendididkan Pancasila materi Aku Peduli Lingkungan Sekolah melalui model pembelajaran bermain peran (role playing). Metode penelitian ini adalah PTK (Penelitian Tindakan Kelas) atau Classroom Action Research yang menggunakan model Kurt Lewin dengan 2 siklus. Tiap siklus terdiri atas 4 langkah yaitu perencanaan (planning), pelaksanaan (acting), observasi (observing) dan refleksi (reflecting). Waktu penelitian ini adalah pada 1 bulan yaitu bulan April 2024 dengan subjek penelitian sebanyak 13 siswa. Data dikumpulkan melalui tes dan observasi (pengamatan). Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan prestasi belajar Peserta didi kelas 2 mata pelajaran Pendidikan Pancasila materi Aku Peduli Lingkungan Sekolah. Hal ini dapat diketahui dari perolehan nilai peserta didik yang meningkat pada siklus 1 ( 69%) menjadi 85% pada siklus 2.

Keywords


Pendidikan Pancasila; bermain peran; prestasi belajar

Full Text:

PDF

References


Darmadi. 2017. Pengembangan Model dan Metode Pembelajaran dalam Dinamika Belajar Siswa. Yogyakarta: CV Budi Utama.

Endrasmoyo Wiku. 2018. Cakramatemawiku Inovasi Cerdas Matematika Dasar Jakarta: Indocamp.

Ginting Abdorrakhman. 2014. Esensi Praktis Belajar dan pembelajaran. Bandung : Humaniora.

Handayama, J. 2014. Model dan Metode pembelajaran Kreatif dan Berkarakter. Bogor :

Khoerunnisa Nisa. 2015. Optimalisasi Metode Bermain Peran Dengan Menggunakan Alat Permainan Edukatif Dalam Mengasah Percaya Diri Anak Usia Dini. Jurnal. Vol 18, Nomor 1 Juni 2015.Penerbit Galia Indonesia.

Meriyati. Memahami Karakteristik Anak Didik. Bandar Lampung: 2015. Fakta Press.

Sucipto Resha Hadi, Suharti dan Sofia Nurun Alanurs. 2023. Panduan Guru Pendidikan Pancasila. Jakarta : Kemendikbudristek.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.