Analisis penguatan karakter siswa pada kurikulum merdeka melalui projek penguatan profil pelajar pancasila (p5) di kelas iv sdn 02 mojorejo

Alvina Putri Ananta, Nur Samsiyah, Maya Kartika Sari

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penguatan karakter siswa pada kurikulum merdeka melalui Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di kelas IV SDN 02 Mojorejo. Adapun fokus penelitian ini diantaranya adalah 1) Penguatan Karakter 2) Kurikulum Merdeka 3) Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Pendekatan dalam penelitian ini asalah penelitian kualitatif, adapun objek penelitian SDN 02 Mojorejo. Subjek penelitian ini adalah 1) Penguatan karakter pada kurikulum merdeka melalui P5 2. Peserta didik 3) Guru kelas IV. Jenis penelitian yang diguanakn adalah studi kasus karena mengkaji fenomena secara menyeluruh dan menyeluruh dalam kondisi kehidupan nyata, dengan menggunakan berbagai sumber dataTeknik pengumpulan data yaitu teknik angket dan wawancara. Alat pengumpul data yaitu lembar angket dan pedoman wawancara. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SDN 02 Mojorejo telah menerapkam pembelajaran menggunakan kurikulum merdeka khususnya di kelas IV dan sudah melaksanakan program unggulannya yaitu P5.


Keywords


Penguatan Karakter; Kurikulum Merdeka; Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasilia.

Full Text:

PDF

References


Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Alfabeta.

Gunawan, H. (2012). Pendidikan karakter : konsep dan implementasi. Alfabeta.

Helmawati. (2017). Pendiddikan Karakter Sehari-Hari. PT Remaja Rosdakarya.

Susetyo, S. (2020). Permasalahan Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia FKIP Universitas Bengkulu. Seminar Nasional Pendidikan Bahasa dan Sastra, 1(1), 29–43.

Achmad, Ana Nur Fadillah. 2018. “ Pengaruh Perhatian Orang Tua terhadap Prestasi Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Akidah Akhlaq Kelas VII di MTsN 1 Kota Blitar Tahun Ajaran 2017/2018” dalam Skripsi IAIN Tulungagung Tahun 2018

Septu, D., Ibrahim, M., Ramdhani, S., & Mukti, H. (2022). Peran Guru Dalam Membentuk Karakter Siswa Melalui Pembelajaran Kooperatif. Jurnal Didika : Wahana Ilmiah Pendidikan Dasar, 8(1), 102–113. https://doi.org/10.29408/didika.v8i1.5834

Fitri, Agus Zaenal. (2012). Pendidikan Karakter Berbasis Nilai dan Etika di Sekolah. Yogyakarta:Ar-Ruzz Media


Refbacks

  • There are currently no refbacks.