UPAYA MENGEMBANGKAN INOVASI AKAR RUMPUT PEPPERMINTEA MELALUI PROGRAM IbK

Nasrul Rofiah Hidayati, Elva Nuraina, Isharijadi Isharijadi

Abstract


Minum teh merupakan rutinitas yang biasa dilakukan masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Jawa. Banyak terdapat produk teh dengan berbagai merk yang beredar di pasaran, namun teh dengan cita rasa tinggi dan memiliki khasiat bagi kesehatan tubuh dengan menggunakan alternative bahan baku daun mint belum ditemui di pasaran. Peluang ini memotivasi UKM Mandiri Jaya di desa Kebonsari, Kabupaten Madiun untuk memproduksi teh dengan bahan baku daun mint yang berbeda dari teh pada umumnya . Produk yang dihasilkan diberi nama PepperminTea. Daun mint (Mentha Cordifolia) merupakan salah satu tanaman yang memiliki banyak khasiat dan manfaat. Daun mint (Mentha Cordifolia) mempunyai aroma wangi dan cita rasa dingin menyegarkan, dan menyehatkan karena mempunyai kandungan minyak asiri berupa minyak menthol, vitamin C, provitamin A, fosfor, besi, kalsium, potasium, serat, klorofil dan fitonutrien. Daun mint sebagai bahan utama pepperminTea dipetik sendiri dari perkebunan milik sendiri, diolah dan dikemas menjadi teh. Produk pepperminTea yang dihasilkan masih mempunyai pangsa pasar yang belum beredar luas di masyarakat sehingga perlu adanya peningkatan kualitas dan kontinuitas produksi pepperminTea melalui sinergi antara akademisi(Program IbK), UKM dan pemerintah dengan mengadopsi tehnologi proses, tehnologi peralatan, dan tehnologi pengemasan yang baik.

Keywords


Inovasi akar rumput; PepperminTea; IbK

Full Text:

PDF

References


http://resepmasakanyuni. blogspot.com/2013/01/manfaat-daun-mint-mentha-cordifolia.html).

www.wju.edu/about/adm_news_story.asp?iNewsID=1484. Peppermint and Cinnamon. (Diakses tanggal 12 Juli 2016)


Refbacks

  • There are currently no refbacks.