ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA PENERAPAN EJAAN BAHASA INDONESIA DAN DIKSI DALAM UNGGAHAN STATUS DI GRUP FACEBOOK INFO CEPAT CARUBAN (ICC)

Silvia Eka Saputri, Wahyuningsih Wahyuningsih, Eni Winarsih

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan penggunaan ejaan bahasa Indonesia dan kesalahan penggunaan diksi pada unggahan satatus di grup facebook Info Cepat Caruban (ICC). Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Data yang diginakan yaitu data primer dan data sekunder. Data primer didapat dari unggahan status grup Facebook Info Cepat Caruban (ICC) yang mengandung kesalahan berbahasa penerapan ejaan bahasa Indonesia dan kesalahan diksi. Sedangkan data sekunder didapat dari buku, jurnal penelitian, dan skripsi yang relevan. Teknik dalam pengumpulan data yaitu dengan menggunakan teknik analisis dokumen. Dokumen tersebut memiliki hubungan dengan teks data yang diperoleh dari unggahan status grup facebook Info Cepat Caruban (ICC). Validitas data menggunakan triangulasi teori untuk mengetahui hasil dari temuan atau analisis yang diperoleh dari unggahan status di grup facebook Info Cepat Caruban (ICC). Analisis data dalam penelitian ini dengan mengumpulkan data kesalahan, mengidentifikasi data kesalahan, mengelompokkan data kesalahan, menjelaskan data kesalahan, dan mengevalusi data kesalahan. Prosedur penelitian ini berupa tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan tahap penyusunan. Hasil dari penelitian ini yaitu kesalahan dalam penggunaan ejaan bahasa Indonesia terdapat 37 data kesalahan. Dari kesalahan tersebut memuat kesalahan penulisan huruf kapital dan penulisan kata. Penulisan huruf kapital yang terdiri dari penulisan awal kalimat, penulisan nama tempat, dan penulisan nama orang. Selanjutnya kesalahan penulisan kata yang terdiri dari penulisan bentuk ulang, penulisan singkatan akronim dan penggunaan unsur serapan. Kesalahan dalam penggunaan diksi terdapat 28 data kesalahan. Kesalahan tersebut memuat kesalahan pemilihan kata dan penulisan kata.


Keywords


Kesalahan Berbahasa, Ejaan Bahasa Indonesia dan Diksi

Full Text:

PDF

References


Aritonang, W,A. (2019). “Strategi Manajemen Isu Humas Universitas Gadjah Mada dan Universitas Islam Negeri Sunan dalam Menghadapi Isu Negatif”. Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya. Program Studi Ilmu Komunikasi. Universitas Islam Indonesia.

Islamia, Nur. (2020). “Analisis Kesalahan Penggunaan Diksi dan Ejaan Pada Surat Kabar Media 24 Jam”. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Pendidikan Bahasa Indonesia. Universitas Muhammadiyah Sumatra Utara. Jalan Kapten Mukhtar.

Lutfiani, Dewi, Kartika. (2020) Analsis Penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia pada Teks Eksposisi Karya Siswa KelasVIII SMP. Fakultas Bahasa dan Seni. Bahasa dan Sastra Indonesia.

Nisa, K. (2018). Analisis Kesalahan Berbahasa pada Berita dalam Media Surat Kabar Sinar Indonesia Baru. Jurnal Bindo Sastra.Vol.2, No.2. Edisi Oktober 2018: 218-224.

Pramudita, dkk. (2021). Analisis Kesalahan Sintaksis pada Teks Negosiasi Karya Siswa Kelas X OTKP SMK PGRI Wonoasri Kabupaten Madiun Tahun Pelajaran 2020/202. Widyabastra. Vol.9 No.2.

Prayitno, J. (2014). Ragam Bahasa Lisan dan Tulisan Siswa Kelas X Jurusan Akomodasi Perhotelan SMK Negeri 3 Bogor Tahun Pelajaran 2013-2014. LOKABASA: Jurnal Ragam Bahasa Lisan dan Tulisan. Vol.5, No 1. Edisi April 2014: 47-53.

Puspitasari, A.D. (2020). “Analsis Sistem Informasi Akademik (SISFO) dan Jaringan di Universitas Bina Darma”. Fakultas Ilmu Komputer. Program Studi Sistem Informasi. Universitas Bina Darma.

Setyawati, Nanik. (2010). Analisis Kesalahan Berbahasa Indonesia Teori dan Praktik, Surakarta: Yuma Pustaka.

Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Penerbit Alfabeta.

Suparno, Darsita. (2012). Komposisi Bahasa Indonesia. Jakarta.Adabia Press

Tim Pengembang Bahasa Indonesia. (2016). Pedoman Umum Ejaan Bhasa Indonesia. Badan Pembang dan Pembinaan Bahasa Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Edisi Keempat.

Yudo, Pambajeng. (2018). Gaya Bahasa Komentar Dalam Akun Instagram “Mimi Peri Rapunchelle”. Jurnal UNIPMA.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.