Pengaruh pemanfaatan internet dengan media handphone terhadap motivasi belajar mahasiswa baru Universitas Katolik Widya Mandala Madiun tahun akademis 2015/2016

Sherly Meilany Mustika

Abstract


Belajar merupakan kegiatan wajib bagi setiap manusia terutama untuk mahasiswa yang sedang menuntut ilmu. Dari kegiatan belajar banyak hal yang didapat mahasiswa baik perubahan tingkah laku, dan perubahan pola belajar. Sebagai mahasiswa di era yang maju ini tuntutan akan belajar semakin tinggi ,namun juga diikuti oleh kemajuan tehnologi yang dapat membantu mahasiswa untuk belajar. Perkembangan tehnologi yang terjadi saat ini mempengaruhi cara mahasiswa dalam memperdalam ilmu, mahasiswa mendapatkan kemudahan dalam mencari materi maupun sumber belajar. Mahasiswa mendapat kemudahan dalam mengakses internet dimana pun dan kapan pun.

Tujuan dari pelaksanaan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan internet dengan media handphone terhadap motivasi belajar mahasiswa baru Universitas Katolik Widya mandala Madiun Tahun akademis 2015/2016. subyek penelitian adalah Mahasiswa Baru Universitas  Katolik Widya Mandala Madiun Tahun Akademis 2014/2015. Teknik Sampling yang digunakan adalah teknik sampling purposive. Data tersebut akan diuji untuk menentukan kebenaran dari hipotesis. Untuk keperluan hipotesis yang dilakukan peneliti adalah menggunakan rumus statistik parametris dengan menggunakan t-test sampel related. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan internet menggunakan media hape mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap motivasi belajar.

 

Learning is a mandatory activity for every human being, especially for students who are studying. From learning activities many things that students get good behavior change, and changes in learning patterns. As a student in this advanced era the demand for learning will be higher, but also followed by technological advances that can help students to learn. Technological developments that occur today affect the way students in deepening science, students get the ease in finding the material and learning resources. Students have easy access to the internet wherever and whenever.

The purpose of the implementation of this study is to determine the effect of internet use with mobile media to motivation to learn new students Catholic University Widya mandala Madiun Academic Year 2015/2016. the subjects of the study were New Students of Catholic University Widya Mandala Madiun Academic Year 2014/2015. Sampling technique used is purposive sampling technique. The data will be tested to determine the truth of the hypothesis. For the purposes of hypothesis by researcher is using parametric statistic formula by using t-test related samples. In this study it can be concluded that the use of internet using hape media has a significant influence on learning motivation

Keywords


Internet, Handphone, Motivasi Belajar

Full Text:

PDF

References


Hamalik, O. (2008). Proses Belajar Mengajar, Jakarta: PT Bumi Aksara,

Mujid. M. (2013). Pengaruh Penggunaan Internet terhadap Hasil Belajar Siswa Sekolah Menengah Aatas di Kota Yogyakarata.( Skripsi, Thesis UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta)

Purwanto,M.N. (2000). Psikologi Pendidikan. Bandung : Remaja Rosdakarya

Rusman,dkk. (2011). Pembelajaran Berbasis Informasi dan komunikasi : Mengembangkan Profesionalisme Guru. Jakarta : RajawaliPers.PT Raja Grafindo Persada.

Santoso, S. (2001). Mengolah Data statistic Secara Profesional. Jakarta. PTAlex Media Komputindo

Syah, M. (2012). Psikologi Belajar. Jakarta :Grafindo Persada

Sulaiman,W . (2004). Analisis Regresi Menggunakan SPSS: Contoh Kasus & Pemecahannya. Yogjakarta. Andi

Uno. (2010). Teori Motivasi dan Pengukurannya Analisis di Bidang Pendidikan. Jakarta. Bumi Aksara.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Prosiding SNBK (Seminar Nasional Bimbingan dan Konseling) terindek oleh: