STUDI KOMPARATIF STRATEGI INFLUENCER MARKETING, MEDIA PEMASARAN DAN PEMANFAATAN APLIKASI GOFOOD DAN GRABFOOD GUNA MEMPERTAHANKAN EKSISTENSI UMKM KULINER DI KOTA MADIUN (STUDI KASUS UMKM KULINER DI KOTA MADIUN)

Meillenia Dwi Widyaningrum, Liliek Nur Sulistyowati, Dian Citaningtyas Ari Kadi

Abstract


Salah satu faktor yang mendasari keberhasilan pemasaran melalui media sosial adalah dengan menggunakan influencer marketing. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris pengaruh influencer marketing, media pemasaran, dan pemanfaatan aplikasi gofood dan grabfood terhadap eksistensi UMKM kuliner di Kota Madiun dengan mengumpulkan data dan informasi yang berkaitan dengan pemasaran melalui aplikasi gofood dan grabfood. Jenis penelitian yang digunakan adalah studi komparatif (perbandingan) dengan populasi seluruh masyarakat di Kota Madiun yang melakukan pembelian makanan melalui aplikasi gofood dan grabfood. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, tujuan akhir yang ingin dicapai adalah dapat secara signifikan mempertahankan UMKM Kuliner di Kota Madiun.

Kata Kunci : Influencer Marketing, Media Pemasaran, Pemanfaatan Aplikasi dan Eksistensi

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

 

 

 

 

 

 

Editorial Office:

Universitas PGRI Madiun

Kampus 3 Lantai 2

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Jl. Auri no. 14-16 Madiun