PENGARUH PERSEPSI HARGA, PERSEPSI KUALITAS, DAN DESAIN PRODUK MOTOR SCOOPY TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI KASUS PADA DEALER HONDA KOTA MADIUN)

Mahendra Maha Loka Maha Loka, Liliek Nur Sulistyowati, Dian Citanngtyas Ari Kadi

Abstract


Dalam mencapai strategi pemasaran yang tepat dan baik yang dapat diterapkan, salah satunya perusahaan dapat melihat dari faktor bauran pemasaran. Bauran pemasaran merupakan unsur yang menjadi cara strategi acuan dalam pemasaran yang akan dilakukan perusahaan. Beberapa faktor untuk menentukan suatu keputusan pembelian antara lain yaitu persepsi harga, persepsi kualitas dan desain produk. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan secara empiris pengaruh persepsi harga, persepsi kualitas dan desain produk Terhadap keputusan pembelian motor Honda Scoppy. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebar kuesioner. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah masyarakat di Kota Madiun. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data primer. Terkait analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS versi 19. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa baik secara parsial maupun secara simultan variabel persepsi harga, persepsi kualitas dan desain produk Terhadap keputusan pembelian motor Honda Scoppy.

Kata Kunci: Persepsi Harga, Persepsi Kualitas, Desain Produk, Keputusan Pembelian


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

 

 

 

 

 

 

Editorial Office:

Universitas PGRI Madiun

Kampus 3 Lantai 2

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Jl. Auri no. 14-16 Madiun